Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan

Memperbaiki TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan

Kali ini Admin share salah satu problem kerusakan tv cina yang sering terjadi dan sedikit bikin pusing bagi sobat pemula yang menjadi teknisi yaitu untuk kerusakan pada tegangan b+ nol volt.

Cara Memperbaiki TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan
Cara Memperbaiki TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan

Bagi sobat yang belum mengetahui cara mengukur tegangan pada B+, posisinya ada di elco yang paling besar bentuk fisiknya posisinya setelah bagian power supply.

Untuk nilai kapasitas kondensatornya biasa pada umumnya antara 100uF sampai dengan nilai 220uF, sedangkan untuk tegangan kerjanya kondensator pada umumnya antara 160 Volt sampai dengan 250 Volt. Jika tegangan b+ turun itu berarti tidak stabil dan biasanya drop 90 volt, bahkan admin sendiri pernah mengalami hingga untuk b+ tidak bisa di adjust.

Daftar skema tegangan B+ untuk TV
Daftar skema tegangan B+ untuk TV
Daftar skema tegangan B+ untuk TV
Rangkaian power supply yang digunakan pada umumnya ada 2 kategori

1. Rangkaian power supply mandiri

Ketika TV dihidupkan tegangan B+ langsung ke luar 115V, apabila tidak keluar 115V berarti bagian power supply ada kerusakan.

Ciri-ciri dari televisi yang menggunakan system seperti ini terdiri dari dua macam :

Tidak ada komponen penghubung antara bagian dalam power supply dengan bagian luar power supply melainkan untuk Komponen sebagai penghubung biasanya berupa trafo atau optocoupler.
Contoh:
Dari jenis ini ada pada televisi dengan type model lama, merek Digitec atau Polytron, Detron, Goldstar, Solitron, dll.

Ada komponen optocoupler, trimpot B+ dll, Jika jalurnya di telusuri tidak ada yang menuju IC program atau dikontrol oleh IC program.
Contoh:
Dari jenis ini biasanya ada pada mesin televisi produk dari Cina.

2. Rangkaian power supply semi mandiri

Artinya pada saat TV dihidupkan tegangan B+ akan ke luar 115 Volt jika IC program sudah bekerja terlebih dahulu. Power supply sistem Standby seperti ini ada dua model yang digunakan, yaitu :

TV model lama menggunakan relay untuk mengatur ada atau tidak adanya tegangan B+. Jika tegangan B+ tidak ada pastikan terlebih dahulu posisi TV tidak STBY dan pastikan keadaan IC programnya.

TV model baru memanfaatkan komponen optocoupler. Posisi TV hidup tegangan B+ normal dan posisi STBY tegangan menjadi turun antara 15 – 50 Volt.

Cara Memperbaiki TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan

Pastikan terlebih dahulu untuk tegangan 300 Volt di Elco bagian power supply normal voltagenya. Jangan lupa ukur resistor start “bukan resistor slow start”.

TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan
Cara Memperbaiki TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan

Letak resistor ini jika ditelusuri berasal dari tegangan 300 Volt. Coba Sobat urutkan jalur dari elco yang + maka Sobat akan ketemu resistor yang dipasang secara seri. Sedangkan untuk yang dari dioda bridge telusuri jalurnya. Sebelum mendapatkan elco 300V Sobat akan ketemu dioda atau resistor menuju rangkaian start.

Resistor yang dari elco 300V nilainya bervariasi, tergantung dari merk TVnya. Pada umumnya nilai resistor berkisar antara 100 – 300 KW. Nilai resistor tersebut ada yang dipasang satu buah. Ada juga kombinasi dengan dua resistor yang dipasang secara seri. Sedangkan nilai resistor yang berasal dari dioda bridge berkisar antara 1K-10KW.

Ciri ciri resistor start rusak atau berubah nilai menjadi tinggi atau tak terhingga. Biasanya ketika TV sudah dimatikan elco 300V masih menyimpan arus. Sobat harus hati-hati, buanglah muatan yang masih tersimpan di elco dengan menggunakan solder. Tempelkan steker kabel solder ke kaki elco maka muatan akan hilang karena dialirkan ke solder.

Bagian power suplly yang menggunakan transistor., Ukur resistor yang dapat emitor ke ground di transistor power supply. Nilainya antara 0.22 – 2 W, waktu pengukuran menggunakan avometer  biasanya nilai berubah besar.

Bagian power suplly yang menggunakan STR, Ukur resistor sekitar STR mungkin ada yang berubah nilai. Jika ada resistor yang jumlah gelang warnanya 5 dan Sobat lupa atau belum tahu cara membacanya, silahkan baca lagi pembahasan komponen resistor. Ukur elco, dioda, dan transistor pendukung STR, Jika pengukuran transistor dan semuanya bagus coba diganti STR nya. TV yang menggunakan STRS 6707 sering rusak pada bagian ini.

Untuk mesin tv cina yang dibagian power suplly menggunakan transistor atau FET dan IC maka sobat harus mengukur komponen yang ada di bagian power supply tersebut. Jika semua bagus dan normal voltagenya maka cobalah Sobat ganti IC power supply.

Untuk langkah terakhir diatas maka biasanya B+ akan muncul tegangan normalnya. Untuk kerusakan lain pada tv cina bisa dilihat di artikel macam2 kerusakan tv cina. Sekian untuk Cara Memperbaiki TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan kali ini, semoga dapat menjadi manfaat dan penambah wawasan kita semua.

Jika bermanfaat silahkan di share artikel ini. Terima kasih dan Salam Sobat Blogging.
Sumber : Artikel di Internet.

Post a Comment for "TV Cina B+ Tidak Ada Tegangan"